Tips Menyewa Mobil Di Jakarta yang Aman

  • Magesoft
  • Jul 24, 2019
sewa mobil Jakarta

Jakarta merupakan Ibukota Indonesia yang menjadi pusat Pemerintahan. Beragam destinasi wisata ataupun gedung perkantoran menjadi pusat penuhnya jalanan. Kebanyakan dari mereka, menginginkan sewa mobil untuk menunjang kegiatan bekerja ataupun liburan.

Di Jakarta sudah banyak penyedia layanan yang menyewakan rental mobil. Akan tetapi terlalu banyaknya pilihan baik secara online maupun offline membuat calon konsumen menjadi bingung. Supaya tidak bingung, kamu bisa mengikuti tips sewa mobil Jakarta yang aman dan nyaman. Berikut simak tipsnya :

  1. Memilih jenis mobil yang akan disewa

Jenis mobil yang disewakan di Jakarta sangat beraneka ragam, mulai dari city car hingga luxury car (mobil mewah). Kamu bisa memilih jenis mobil yang akan disewa menyesuaikan kebutuhan dan jumlah orangnya. Jika kamu hanya berdua, kamu bisa memilih kendaraan kecil agar harga sewa lebih murah. Sedangkan kalau kamu berlibur dengan orang banyak, Kamu juga bisa memilih menyewa mobil dengan ukuran besar seperti mobil elf. Atau jika lebih dari 20-30 orang, kamu bisa menyewa bus pariwisata. Supaya lebih aman lagi, kamu bisa memilih mobil keluaran terbaru untuk mengurangi tingkat resiko saat di jalan.

  1. Memilih dengan menyawa supir atau tanpa supir

Kamu bisa memilih sewa mobil dengan supir atau tanpa supir di Jakarta. Setiap rental mobil juga menawarkan armada sewa yang menyediakan self drive (setir sendiri) yang langsung diantar ke hotel dan bandara. Namun jenis mobil yang bisa self drive hanya mobil reguler, tidak untuk mobil kelas mewah dan bus pariwisata. Jika kamu tidak hapal jalan di Jakarta, tidak salah kamu harus  menyewa mobil dengan supir. Supir sudah berpengalaman dalam mengetahui rute jalan raya di Jakarta. Sehingga anda tidak bakal tersesat di tengah jalan ketika hendak menuju arah tujuan anda.

  1. Rekomendasi tempat sewa mobil

Carilah tempat sewa mobil yang paling direkomendasikan temanmu baik secara offline maupun online. Carilah yang menurut kamu jasa rental mobil terbaik. Biasanya tempat sewa mobil yang baik adalah yang mendapat ulasan positif dari postingan orang-orang yang telah menggunakannya. Hal ini bisa menjadi referensi kita dalam memilih tempat sewa mobil supaya kita tidak tertipu dengan biaya sewa yang asal.

  1. Cek harga sewa mobil

Setiap rental sewa mobil pasti akan memberikan penawaran dan promo yang berbeda-beda demi menggaet sang calon pengguna. Sebelum kamu akan menyewa mobil, pastikan kamu membandingkan dahulu untuk mencari harga sewa mobil yang relative murah dan memiliki pelayanan yang bagus. Jangan sampai hanya karena tergiur murah, kamu malah dapat mobil yang tidak sesuai keinginan kamu. Pastikan kelayakan kendaraannya, fasilitas, dan pelayanan yang didapatkan oleh kamu. Namun jika menyewa mobil dengan supir, carilah supir yang tahu peta jalan, tepat waktu, ramah dan juga sopan.

  1. Lakukan pengecekan mobil secara menyeluruh

Sebelum kamu menggunakan jasa sewa mobil, kamu harus melakukan pengecekan mobil secara menyeluruh. Mobil yang baik adalah mobil yang mempunyai mesin bagus dan terdapat ban serep serta peralatannya. Agar terhindar dari hal yang tidak diinginkan. Jangan lupa perhatikan juga apakah badan mobil ada yang lecet atau penyok. Jangan sampai dikira kamu yang merusak mobil sewa dan pemilik menuntut kamu ganti rugi. Selain itu perhatikan juga kondisi rem, fungsi AC, klakson, kopling, dan lampu apakah berfungsi dengan baik.